;; BOGOR KAYUNGYUN :: Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Bogor resmi bertambah satu gedung pendidikannya. Gedung tersebut berada di kawasan Kompleks Menteng Asri, RT 01/11, Kelurahan Menteng, Kecamatan Bogor Barat yang diresmikan Jumat (5/2).
Kepala Sekolah MAN 1 Kota Bogor Ruyani mengatakan, gedung hibah dari Pemerintah Kota Bogor itu akan digunakan sebagai tempat salat bagi para siswa. ”Selama ini, siswa belum memiliki tempat untuk salat. Jadi gedung ini yang akan dipakai dan juga sebagai tempat pemberdayaan agama serta laboratorium keagamaan,” ujar Ruyani kepada Metropolitan, kemarin.
Dia menjelaskan, gedung itu memiliki dua lantai, delapan ruang serta dapat digunakan sebagai tempat menuntut ilmu sebaik-baiknya. ”Mudah-mudahan siswa kami menggunakan gedung ini untuk sarana belajar yang baik,” terangnya lagi.
Ruyani menambahkan, para siswa MAN 1 Kota Bogor juga menyambut gembira atas hadirnya gedung baru itu. ”Mereka lebih mudah dan dekat kalau mau salat dan ini menjadi keuntungan tersendiri bagi mereka,” pungkasnya.
SUMBER:metropolitan.id
Bagikan
Gedung Baru MAN 1 untuk Tempat Salat
4/
5
Oleh
Unknown